Gubernur NTT : Sekolah Adalah Lembaga untuk membangun Manusia

- Author

Senin, 17 April 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto : Biro Administrasi Pimpinan Setprov NTT

Foto : Biro Administrasi Pimpinan Setprov NTT

Atambua, 13 April 2023, Gubernur NTT : Sekolah adalah Lembaga untuk membangun manusia

“Sekolah bukan tempat penitipan anak, melainkan Lembaga untuk membangun manusia menjadi manusia-manusia unggul yang menjadi tujuan sekolah. Ini penting sekali”

Demikian ditegaskan oleh Gubernur Nusa Tenggara Timur, Viktor Bungtilu Laiskodat (VBL) saat melakukan kunjungan kerja di SMAN 1 Tasifeto Barat, Desa Bakustulama, Kecamatan Tasifeto Barat, Kabupaten Belu, Kamis, 13 April 2023.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam sambutannya ini Gubernur Laiskodat, terus medorong Pemerintah Kabupaten Belu untuk terus melakukan pembangunan di bidang Pendidikan untuk meningkatkan SDM Nusa Tenggara Timur khususnya di Kabupaten Belu. “Kita harus terus berjuang dan berbenah diri . Kunjungan kerja saya berfokus pada lembaga-lembaga pendidikan adalah bagaimana kita menghasilkan kualitas pelayanan kita yang professional terletak pada proses pendidikan, itu tidak ada pilihan” tegas Beliau.

Baca Juga  Beri Contoh, Guru SD INPRES Camplong 2 & SMPN 5 FATULEU jadi Petugas Upacara

Lebih lanjut Gubernur Laiskodat menekankan agar para pendidik harus berubah cara mendidik para siswa di sekolah agar pengetahuan yang dibagikan dapat diterima dengan baik. “Ada disiplin itu pasti, tapi disiplin tidak harus menggambarkan orang stes, rileks itu harus. Dengan rileks orang dapat menerima pengetahuan dengan baik. Sekolah harus menjadi sebuah family (keluarga). Keluarga untuk menuju masa depan, membangun mereka (siswa) menjadi kekuatan gerakan pembangunan manusia masa depan” ungkap beliau.

Pada kesempatan yang sama Bupati Belu, dr. Taolin Agustinus, Sp. Pp.PD-KGEH, FINASIM menyampaikan penghargaan dan terima kasih kepada Gubernur NTT dan Jajaran Pemerintah Provinsi NTT yang terus memberi perhatian dan kontribusi yang tinggi dalam mendukung setiap proses pembangunan di Kabupaten Belu. “Saya atas nama masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Belu, mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi NTT yang sudah memperhatikan kami disini dan telah memberikan bantuan yang begitu besar bagi dunia pendidikan kami khususnya SMA dan SMK di Kabupaten Belu. Harapan kita bantuan ini dipakai sebaik-baiknya untuk memajukan pendidikan di Kabupaten Belu. Mudah-mudahan Kabupaten Belu menjadi salah satu daerah yang dapat memberikan kontribusi bagi sumber daya manusia bagi NTT dengan menghasilkan anak-anak yang berkualitas” ujar beliau.

Baca Juga  79 KK di Desa Oefeto Terima Bantuan Langsung Tunai

Pada kesempatan tersebut juga dirangkai dengan Penyerahan Bantuan Beras 5 Ton dan Bantuan Sistem Penyediaan Air Minum yang diserahkan oleh Kepala Biro Administrasi Pimpinan Setda NTT dan Kadis PUPR Provinsi NTT kepada Bupati Belu. Adapun juga Penyerahan Bantuan Dana Pendidikan yang bersumber pada DAU Spesific Grand dan DAK kepada Para Kepala Sekolah SMA/SMK pada 15 sekolah Se-Kabupaten Belu, dengan nilai total Rp. 16.657.401.000,-

Baca Juga  F1QR Lanal Bintan Dan Tim Satgas Gabungan TNI AL Amankan 7 Orang Pembajak Kapal Yang Melintasi Perairan Indonesia

Turut hadir pada kesempatan tersebut diantarnya : Bupati Belu : dr. Taolin Agustinus, Sp. Pp.PD-KGEH, FINASIM, Wakil Bupati Belu : Dr. Drs. Aloysius Heleserens, M.M, Staf Ahli Gubernur Bidang Kesejahteraan Rakyat : dr. Messerassi B. V. Ataupah, Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi NTT : Linus Lusi, Kadis PUPR Provinsi NTT : Maksi Nenabu, Kadis Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi NTT : Lecky Ferderich Koli, Kepala Badan Keuangan Daerah Provinsi NTT : Zakarias Moruk, Kepala Badan Pengelola Perbatasan Daerah Provinsi NTT : Petrus Seran Tahuk, Karo Administrasi Pimpinan Setda Provinsi NTT : Prisila Q. Parera, dan Plt. Karo Umum Setda Provinsi NTT : Erik Mella, Para Pejabat Lingkup Pemkab Belu serta Forkopimda Kabupaten Belu.

#nttbangkitnttsejahtera

Facebook Comments Box

Follow WhatsApp Channel matatimor.net untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Tekunlah dengan Salib Hidupmu – Kotbah Minggu Prapaskah II
Keluarkanlah dahulu balok dalam matamu! – Kotbah Katolik
Ke Vatican, ini yang Dibahas Megawati dan Paus Fransiskus
HATI-HATI PENIPUAN Terkait Diskon Listrik 50%
Sertifikasi Guru Dari PUSAT langsung ke Rekening Guru
KEMKOMDIGI Investigasi Dugaan Kebocoran Data Pegawai
Pesan Paus Fransiskus: Jadilah Pembawa Cahaya di Tengah Tantangan Modern
163 Orang di Amabi Oefeto Timur Terima Sakramen Krisma

Berita Terkait

Jumat, 14 Maret 2025 - 23:39

Tekunlah dengan Salib Hidupmu – Kotbah Minggu Prapaskah II

Jumat, 28 Februari 2025 - 14:17

Keluarkanlah dahulu balok dalam matamu! – Kotbah Katolik

Sabtu, 8 Februari 2025 - 14:44

Ke Vatican, ini yang Dibahas Megawati dan Paus Fransiskus

Rabu, 5 Februari 2025 - 13:03

HATI-HATI PENIPUAN Terkait Diskon Listrik 50%

Rabu, 5 Februari 2025 - 11:18

Sertifikasi Guru Dari PUSAT langsung ke Rekening Guru

Berita Terbaru

RELIGI

Bertobat : Tidak Mengulangi Kesalahan yang Sama

Sabtu, 22 Mar 2025 - 00:47

RELIGI

Puasa dan Pantang dalam Gereja Katolik

Senin, 3 Mar 2025 - 22:25

error: Content is protected !!