Cara Sinkron Kinerja PMM Ke E-Kinerja BKN. khusus Guru dan Pegawai di Lingkup Pemerintah Provinsi NTT
matatimor.net – Melansir pemberitahuan pada laman sikinerja.bkd.nttprov.go.id berikut adalah imbauan kepada Bapak Ibu Guru terkait dengan SIKINERJA BKD NTT.
Bapak/Ibu Guru, Kepala Sekolah, dan Pengawas Sekolah mohon untuk tidak membuat SKP pada aplikasi Si-Kinerja sampai pemberitahuan lebih lanjut.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Saat ini bapak/ibu diminta untuk melakukan penyusunan dan pengajuan SKP tahun 2025 melalui aplikasi PMM.
Selain itu bapak/ibu wajib melakukan sinkronisasi hasil penilaian SKP tahun 2024 dari aplikasi PMM ke aplikasi E-Kinerja BKN. Sinkronisasi terlebih dahulu oleh kepala sekolah, lalu oleh guru-guru. Langkah sinkronisasi sebagai berikut:
- Sebelum proses sinkron, pastikan bahwa penilaian SKP 2024 telah selesai di aplikasi PMM. Penilaian terdiri dari: periode Januari-Juni, Juli-Desember, dan Tahunan 2024.
- Akses aplikasi E-Kinerja BKN melalui alamat kinerja.bkn.go.id.
- Login menggunakan NIP dan password Myasn. Jika lupa password, lakukan reset melalui aplikasi Myasn: myasn.bkn.go.id.
- Masuk ke menu SKP, klik tombol Sinkro PMM, lalu klik tombol Sinkro Data SKP PMM.
- Setelah muncul periode SKP Januari-Desember, klik tombol Penilaian.
- Klik tombol Sinkro Penilaian PMM, lalu klik tombol Sinkro data penilaian periodik PMM.
- Klik ulang tombol Sinkro Penilaian PMM, lalu klik tombol Sinkro data penilaian final PMM
- Scroll ke halaman paling bawah pada bagian periode Final, klik tombol Kirim ke SIASN.
Kendala terkait proses sikronisasi harap menghubungi nomor Call Center: 0822-9939-5149 melalui pesan teks dengan menyampaikan nama, nip, dan foto permasalahan.