Rindumu Bukan Untukku…

BERITA110 Dilihat

Malam ini gerimis datang…

Dinginnya menusuk tulang…

Langitpun kelam tak satupun bintang…

Kala rindu menyergap…

Tak satupun bisa kuungkap…

Yang ada hanya diam…

Terkadang datang ragu…

Coba tuk tepiskan bayangmu…

Terkadang kupeluk bayangmu…

Walau aku tahu itu semu…

Luruh hati ini teringat senyummu…

Baca Juga  Puisi || Del Neonub

Tawamu dan sikap manjamu…

Luruh hati ini teringat ucapanmu:

“Ma’afkan aku sayang, aku yang salah”

Tapi itu hanyalah kenangan…

Kenangan indah yang mungkin…

Tak kau rasakan saat ini…

Adakah rindumu pada matahari ini??

Yang selalu menyinari hatimu??

Adakah rindumu pada lelaki tegar ini??

Yang selalu membisikkan kata “sayang” di telingamu??

Baca Juga  Kapolsek Laenmanen Bersama Anggota Adakan Penghijauan di Lokasi Ini.

Seandainya saja kau ingat itu…

Alangkah bahagianya hatiku…

Tapi… Ketika kutanya malam…

Adakah seuntai rindu untukku?

Jawab mereka : “TIDAK”

Aku langsung terhenyak, terpaku, diam membisu…

Ternyata rindumu bukan untukku..

Komentar