Umat Paroki Santa Helena Lili – Camplong, Kabupaten Kupang, pada Sabtu, 20/10/2018 Melakukan ziarah Rosario ke Taman Doa Yesus Maria Oebelo.
Ziarah yang melibatkan seluruh umat di paroki ini, diawali dengan Doa dan Berkat oleh Pastor Paroki Santa Helena, Rd. Ansel Leu, yang juga ikut dalam Rombongan.
Rombongan Ziarah dilepas pada pukul 13.30, dan berarak menyusuri jalan Timor Raya dengan dikawal oleh voorijder dari Polres Kupang. Iring-iringan kendaraan Roda empat tiba di taman ziarah sekitar pukul 14.00.
Umat yang terdiri dari anak-anak, orang muda, maupun orang dewasa, langsung secara khusuk mendaraskan Doa Rosario serta nyanyian lagu-lagu Maria dimulai dari pintu masuk, hingga ke puncak bukit.
Umat paroki Santa Helena yang terdiri dari empat Wilayah dan sembilan Kapela (stasi) pada ziarah ini dibagi dua kelompok.
Wilayah 1 dan 2, mengambil rute ziarah bagian Timur (peristiwa Gembira & Terang), sedangkan umat wilayah 3 dan 4, mengambil rute Barat (peristiwa Mulia dan Sedih). Prosesi Ziarah Rosario berjalan khidmat.
Dua kelompok umat ini bertemu di puncak bukit doa, atau tepatnya di Kapel Santo Yohanes Paulus 2 pada pukul 16.30 WITA dan melanjutkan kegiatan dengan Perayaan Ekaristi yang dipimpin oleh RD. Ansel Leu, dan pastor Rekan, RD. Alex Kobesi.
RD. Ansel dalam Khotbahnya, mengajak umatnya yang hadir, untuk selalu berdoa Rosario, serta senantiasa meneladani Bunda Maria, sebagai Bunda Yesus Kristus Juru Selamat
“mari kita teladani Bunda Kita, Bunda Maria, yang mana lebih banyak mendengarkan dari pada berbicara. Aku Ini Hamba Tuhan, Terjadilah Padaku Menurut PerkataanMu” Imbau Pastor Ansel.
Perayaan Ekaristi ini dimeriahkan oleh koor gabungan dari Wilayah 1 s/d 4 dan berakhir pada pukul 18.00 WITA.
Umat yang hadir cukup banyak, pelataran kapel Santo Yohanes Paulus II di atas bukit Taman Ziarah tersebut, dipadati oleh umat yang dengan khusuk mengikuti perayaan ekaristi.
Usai Perayaan Ekaristi, umat Peziarah dari Sta. Helena Lili ini, melanjutkan dengan makan malam bersama di lokasi parkiran, dan kemudian langsung kembali ke rumah masing-masing.
Pantauan media ini, meski banyaknya kendaraan rombongan ziarah, namun tidak sampai menyebabkan kemacetan lalulintas yang serius di jalan timor raya . (ade)
Berikut Foto-fotonya :
![]() |
Rd Ansel Leu berjalan di depan umatnya, |
![]() |
admin matatimor juga rombongan Ziarah |
![]() |
Peserta Ziarah Cilik |
![]() |
Tak asik tanpa wefie…..hhhh |
Komentar