Salam super buat sobat matatimor yang budiman.!
Kali ini saya akan membagikan sedikit ilmu yang amat sederhana untuk teman-teman yang baik hati.
seperti yang kita kethui bahwasannya ada berbagai cara yang bisa kita lakukan untuk mempermudah pekerjaan kita. Adakan istilah ini : tak ada akar rotanpun jadi…maaf terbalik. harusnya Tak ada rotan, akarpun jadi!
Menjadikan Smartphone Android sobat sekalian menjadi pointer presentai, mouse, sekaligus keyboard. (trik ini untuk saya dan teman-teman yang belum punya cukup uang untuk beli alat pointer power point di toko) he he he
Oke kita mulai.
Saya menggunakan Aplikasi Ultimate Control yang dikeluarkan oleh Negusoft. Fasilitas ini berfungsi cukup baik di Laptop Axioo Neon saya.
Cara Instalasi dan pemakaian :
- Download / Unduh aplikasi Ultimate Control untuk Laptop / PC di SINI dan langsung diinstal di laptop
- Download Aplikasi Ultimate Control untuk HP di Play Store, cari dengan kata kuncri Ultimate Control
- Aktifkan Aplikasi Ultimate control di Komputer sampai muncul seperti gambar di bawah ini
- pilih Connectionsnya Mau pakai Wi-fi atau Bluetooth (saya pakai bluetooth)
- pilih [done]
- setelah selesai, aktifkan bluetooth masing-masing alat.
![]() |
Shortcut/tampilan di HP |
![]() |
Tampilan Awal saat membuka di android |
- setelah dibuka, pilih model koneksi (bluetooth)
- apabila belum menyala bluetoothnya silakan dinyalakan
- setelah bluetooth aktif, anda akan diminta untuk menyambungkannya ke komputer.
- silakan disambungkan
Komentar