Malaka, News.Matatimor – Net : Menjelang Tri Hari Suci bagi umat Nasrani, Polsek Laenmanen menggelar apel siaga pengamanan bersama Bhabinsa Koramil Kobalima 1605 – 05 pada, Kamis 28/03/2024.
Tepat di halaman Polsek Laenmanen, Ipda Antonius Amaral memimpin apel dan memberi arahan dalam persiapan pengamanan yang akan berlangsung sejak malam kamis hingga senin mendatang khususnya di enam tempat ibadah yang akan melangsungkan perayaan Tri Hari Suci.

Dalam arahannya, Kapolsek Laenmanen Ipda, Antonius Amaral berpesan agar pengamanan tersebut selalu bersinergi bersama pemuda katolik, THS-THM dengan pendekatan yang humanis terhadap umat yang akan merayakan perayaan tersebut.
IKLAN
pasang iklan anda di sini!
Antonius menjelaskan jika penempatan anggota dalam pengamanan sesuai nama-nama dalam SPRIN yang sudah di kirimnya ke Polres Malaka beberapa waktu lalu. Setiap tempat ibadah anggota yang ditempatkan sebanyak satu bahkan dua orang.
Saya selaku Kapolsek Laenmanen menjamin selama perayaan ini akan berjalan dengan baik tanpa ada gangguan apapun juga karena kita akan bersinergi bersama rekan-rekan TNI dari koramil 1605 – 05 dan THS -THM maupun Pemuda Katolik yang ada. Jelas Ipda Antonius Amaral.
Selain itu, Antonius menghimbau agar seluruh warga masyarakat di wilayah hukum Laenmanen agar tetap menjaga situasi perayaan Tri Hari Suci ini dengan tidak mengkonsumsi miras.
Saya menghimbau agar seluruh masyarakat di wilayah Laenmanen ini untuk tidak mengkonsumsi minuman keras dan tetap menjaga situasi perayaan ini agar dapat berjalan dengan baik.